Tingkatkan Kapasitas dan pontensi Bagi kaum Perempuan, Pemdes Desa Muarabasung adakan pelatihan Make-up

PINGGIR - Dalam meningkatkan kapasitas dan potensi sumber daya manusia dibudang pengetahuan serta wawasan warga Desa muarabasung yang berpotensi dibidang tata rias bagi kaum perempuan Senin(18/12/23) Pemerintah Desa Muara Basung menggelar pelatihan Make-up

Kegiatan pelatihan Make-up yang dipusatkan di Gedung Serbaguna Hj.Nuriayah Binti Sontel Desa Muara Basung Kecamatan pinggir, Kepala Desa Muara Basung Akhyar Mukmin,S.IP, Kepala Puskesmas Muara Basung Suriyati, Ketua TP PKK Kecamatan pinggir diwakili Nova Rita Azmi, TP PKK Desa Muara Maya Gustia, S.Pd, Ketua BPD Muara Basung Mardiansyah, Kadus, Babinsa Muara Basung Suprapto, Pendamping Desa Rahim, dan Narasumber iIstiana Maulidia Tata rias (Meke-Up) dari Duri
Maya Gustia, Ketua TP PKK Desa muara basung menyampaikan, bahwa untuk mewujudkan Kabupaten Bengkalis, lebih maju dan terkemuka sebagaimana visi pemerintah kabupaten, yakni Bermarwah Maju dan Sejahtera, melalui peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia yang unggul dan berdaya saing.

Oleh karena itu, maka pemberdayaan masyarakat dan lebih spesifik lagi pemberdayaan perempuan perlu menjadi prioritas program dan kegiatan pemerintah dalam meningkatkan partisipasi perempuan dalam pembangunan.
“Sejalan dengan itu pelatihan seperti inilah yang beriorentasi pada peningkatan kapasitas kapasitas sumber daya manusia perempuan, sangat dibutuhkan sekarang,” jelasnya.

Pelatihan tata rias wajah diharapkan dapat memberikan dampak peningkatan kualitas sumber daya manusia, terutama kaum perempuan. Tidak hanya itu, ilmu yang diperoleh dapat diimplementasikan baik di lingkungan keluarga, lingkungan organisasi masing-masing maupun di lingkungan masyarakat pada umumnya.
Kesempatan yang Sama Kepala desa mura Basung Akhyar Mukmin,S.IP Mengatakan, Hari ini kita melaksanakan program ibu Bupati Bengkalis yang mana setiap desa kelurahan kecamatan itu mendapat bantuan dana dari ibu Bupati Bengkalis sebesar 1 miliar se-Kabupaten Bengkalis.

Ibu Bupati Bengkalis menginginkan mewujudkan kabupaten Bengkalis ini secara umum menjadi negeri yang bermarwah, negeri yang hebat, negeri yang maju, negeri yang sejahtera untuk masyarakat.

"Alhamdulillah Bupati bengkalis kebanggaan bagi kita, karena itu mari bersama-sama doakan beliau. Insya allah program ini sangat bermanfaat dibuat oleh PKK untuk meningkatkan keterampilan, semoga bermanfaat dan menjadi kebaikan bagi kita bersama."

Kegiatan Pelatihan make-up secara resmi dibuka oleh  Ketua TP PKK Kecamatan pinggir yang di Wakili Nova Rita Azmi, Mengatakan ucapan terimakasih disampaikan kepada Bupati Bengkalis Ibu Kasmarni, melalui program bermasa ini, kita dapat membina dan melaksanakan peningkatan kualitas yang menciptakan lapangan kerja," ujar Rita
Semoga dengan pelatihan tata rias (Meke-Up) kita bisa melihat Ke Ahlian Ibu -ibu atau anak-Anak
Remaja yang terampil dan terlatih didesa muara basung ini

"Marilah ibu-ibu kita ikuti pelatihan ini dengan semangat dan baik, jangan kita sia siakan karena ilmu itu sangat mahal sekali, Sekurang kurangnya bisa juga bermanfaat untuk diri sendiri kita sendiri dan orang banyak tutup ," Rita Nova Azmi.,***

Red
Lebih baru Lebih lama