Wujutkan Masyarakat Sehat, Pemdes Muarabasung Beri Bantuan Susu Ibu Hamil dan Makanan Tambahan Balita

PINGGIR - Wujutkan masyarakat yang sehat dalam pencegahan terhadap stanting,pemerintah desa Muara Basung menggelar kegiatan sosialisasi tentang desa siaga kesehatan(Intervensi Stanting) Sabtu(18/11/2023).
Kegiatan yang digelar di gedung serbaguna Nuryah Binti Sontel itu
merupakan program unggulan dari Bupati Bengkalis melalui dana Bermasa desa Muara Basung tahun 2023 di hadiri lansung oleh Kepala desa Muara Basung Ahyar Mukmin, Bhabinkamtibmas, BPD,LPMD,Kepala UPT Puskesmas Muara Basung,Kader posyandu,ketua TP PKK desa Muara Basung,RT/RW didesa Muara Basung, ibu hamil serta Balita penerima bantuan bahan makanan tambahan dari desa Muara Basung.

Dikesempatan itu Kades Muara Basung Ahyar Mukmin menyampaikan,ucapan terimakasih kepada undangan yang telah hadir di kegiatan sosialisasi tentang Desa Siaga Kesehatan(Intervensi Stanting) ini.


“Tujuan kegiatan ini agar terwujudnya masyarakat yang sehat,peduli dan tanggap terhadap permasalahan kesehatan terutama pada pencegahan stanting didesa Muara Basung.ungkapnya.
Dikatakan nya lebih lanjut. Melalui program unggulan bupati bengkalis program Bermasa itu sangat membantu serta bersentuhan lansung kepada masyarakat terkusus di masyarakat desa muarabasung.

Melalui program Bermasa ini bukan hanya saja di bidang pemberdayaan namun peningkatan fisik pembanguna di desa kita ini sangat membantu pemerintah desa dalam meningkatkan desa untuk lebih maju lagi. 

Untuk itu mari sama-sama kita doakan ibu bupati selalu di beri kesehatan dan di lancarkan semua tugas nya dalam memimpin kabupaten Bengkalis sehingga terciptanya kabupaten Bengkalis Bermarwah maju dan sejahtera,tuturnya,""***

Red
Lebih baru Lebih lama